Adsense
Senin, Desember 28, 2009
Masih Harus Prihatin
tanggal 14 Desember 2009
Dompetku kosong lagi
Hanya berisi kertas-kertas
bukti tarikan tunai dari atm
Ini akibat kurang perhitungan
Tapi aku harus tetap ke kantor
Karena ini hari kerja
Untung bensin masih sisa setengah
Kartu Atm kubawa meski isinya
Tinggal seratus ribu lebih sedikit
Makan siang dengan bekal dari rumah
Sedikit menghemat di saat sulit
Ternyata ujian serba terbatas belum usai
Meski usia sudah kepala 4 nyaris 5
Semakin kusadari
Hidup memang harus direncana
Selama ini kemana aja Pak?
Kepada istriku dan anak-anakku
Kukatakan “Kita memang masih harus prihatin”
“Kapan kita kaya pak?”
Kompak jawab mereka
Kutak tahu jawabnya, sayang….
Orang bilang Life begin at 40 th
Kalau begitu apakah sudah terlambat
sukses menghampiriku?
“Tidaak!!!” teriakku bak rocker
Sedang beraksi di atas panggung
Orang bijak berkata
“Tak usah patah asa!”
Kobarkan saja prinsip baru
Life begin at 50th
Yaa ya ya….
Memang tak usah putus asa
Bukankah Allah Maha Kuasa
Tuk menjadikan ku apa saja
Ya Allah, kalau memang
Ada perilaku yang membuat
Engkau murka
Ampuni hamba
Kini kutekadkan
Tuk hanya mencari ridho-Mu
Ya Allah…
Apa guna dapat dunia
Akhirat terabaikan
Kuingin dapat keduanya
Ya Allah…
Jakarta, 26 des 2009
Sabtu, Desember 19, 2009
1 Muharrram 1431 H
Tradisi jawa berbagai macam ragamnya dalam menyambut malam tahun baru Hijriah. Nyuci keris warisan nenek moyang. Leklek'an (begadang) semalam suntuk di bibir pantai selatan parantritis, Yogyakarta. Siapa tahu jumpa Nyai Roro Kidul. Hii ngeri ah. Bisa-bisa ketelan ombak tuh.
Di jawa malam itu dikenal dengan sebutan malam 1 syuro. Begitulah sebutan untuk bulan Muharram namanya Syuro.
Untuk tahun 2009 ini, malam 1 Syuro jatuh bertepatan malam jum'at kliwon. Eih seremm. Ada nuansa magis.
Dulu waktu aku kecil,di pontianak (1969-1974) malam jum'at kliwon ditandai dengan pembakaran kemenyan oleh tetangga samping rumah. Baunya menyengat. Jadi kalau ada bau menyan itu berarti malam jum'at kliwon. Suasana terasa jadi angker.
Dan kini di Jakarta,sebagaimana biasa setiap malam jum'at aku senantiasa kebagian jatah memberikan kultum untuk Majelis Yasinan (sebut saja begitu, karena belum punya nama nih pengajian ini) Masjid Daarul Muttaqien ... kultum aku sampaikan setelah membaca surah Yasin.
1 Muharram adalah penanda bergantinya tahun. Usia semakin bertambah. eh semakin berkurang, kali yee?. Keimanan kita bagaimana nih? Makin kokoh atau makin nggak keruan. Nah dengan memasuki tahun baru mari kita bangun semangat baru. Iman dijaga jangan sampai berpaling ke lain agama. Cukup Islam saja sebagai agama kita (umat Islam).
Yuk kita lihat buku catatan amal kita selama setahun ke belakang. Nggak punya? Kalau nggak punya yach cukup diingat-ingat saja. Apakah selama setahun yang lalu catatan kita hanya berisi perbuatan dosa saja. Dan perbuatan baiknya sedikit.
Ayo! mari di tahun baru ini kita bikin catatan yang lebih baik. Jadikan setiap perbuatan kita mendatangkan ridho Allah. Jangan kotori catatan amal kita dengan perbuatan yang mendatangkan murkanya Allah Swt.
Bangunlah mimpi yang mampu kita wujudkan dengan kerja keras dan doa mengharap ridho-Nya.
Jumat, Oktober 16, 2009
Gempa Bumi Padang Antara Waktu dan Ayat Qur'an
Waktu itu aku dan keluarga(minus Tiar) serta adik iparku (om)Bambang sekeluarga habis pulang dari mengantarkan Kaka (anak pertamanya)ke asramanya di daerah Anyer. Dia sekolah di boarding school Nurul Fikri. Kemudian mampir ke salonnya mbak (bude)Elly. Mengantarkan pulang (tante) Luna. di daerah pondok Aren.
Lagi asyik bercanda ria, melepas lelah setelah bepergian jauh. Nah sms itu masuk. Aku membaca keras2 bunyi sms itu agar mereka semua mendengar. Setelah itu mas Syam beranjak ke ruang kerjanya untuk mengambil al Qur'an dan terjemahnya.
Kemudian aku buka lembaran-lembaranya untuk segera melihat aps sih bunya ayat-ayat itu?
Ternyata bunyinya sungguh menyentakkan kesadaran kami tentang kebesaran Allah Swt.
Begini bunyi surat al 'Israa ayat 16: "Dan jika Kami hendak membinasakan suatu negeri, maka Kami perintahkan kepada orang-orang yang hidup mewah di negeri itu (supaya menta`ati Allah) tetapi mereka melakukan kedurhakaan dalam negeri itu, maka sudah sepantasnya berlaku terhadapnya perkataan (ketentuan Kami), kemudian Kami hancurkan negeri itu sehancur-hancurnya."
Ayat berikutnya (ayat 58) Allah berfirman:"Tak ada suatu negeripun (yang durhaka penduduknya), melainkan Kami membinasakannya sebelum hari kiamat atau Kami azab (penduduknya) dengan azab yang sangat keras. Yang demikian itu telah tertulis di dalam kitab (Lauh Mahfuzh)."
Ck ck...ck luar biasa!!!
Dan ayat 52 surah 8 (al Anfaal) Allah berkata : "(keadaan mereka) serupa dengan keadaan Fir`aun dan pengikut-pengikutnya serta orang-orang yang sebelumnya. Mereka mengingkari ayat-ayat Allah, maka Allah menyiksa mereka disebabkan dosa-dosanya. Sesungguhnya Allah Maha Kuat lagi Amat Keras siksaan-Nya."
Benar-benar ini suatu tanda dari kekuasaan Allah Swt.
Minggu, September 27, 2009
Kriting Jadi Lurus
"Wa'alaikum salaam" jawabku sambil mataku tetap menatap monitor komputer. Sore itu tanggal 26 September 2009, aku sedang sibuk dengan pekerjaan order ketikan "gratis" tugas dari istriku yang guru BK.
"Ada kejutan nih, coba lihat Pak!" pintanya.
Ketika aku menoleh ke belakang. Uits benar ada surprise. Penampilannya wajahnya berubah. Rambutnya yang semula kriting atau lebih tepatnya ikal, berubah jadi lurus rus.
Tadi siang Tania dan sepupunya Chacha dan Yaya pergi bertiga ke Daan Mogot Mal. Ibunya sedikit khawatir tentangnya. Sebab mereka bertiga pergi tanpa orangtua. Maklum ABG. Usia Tania 12 tahun, kelas satu SMP 132. Chacha kelas satu SMA 33, sedangkan Yaya kelas tiga SMP 82. Postur tubuh mereka imut-imut.
Akibatnya ketika mereka akan naik taksi, jarang ada taksi yang mau berhenti. Mungkin sopir taksi berpikir nih anak2 punya duit nggak buat bayar taksi. Atau hanya main2 nyetopin taksi. "Tapi akhirnya ada juga satu taksi yang mau mengantarkan kami ke DM, pak," kata Tania.
Kepergian mereka langsung dimonitor ibunya. Lewat hp keberadaan Tania diikuti ibunya.
"Hallo, ini Tania? Sedang apa?" terdengar di belakangku, istriku menelepon Tania.
Tak berapa lama kemudian istriku bilang kepadaku,"Tania lagi di Solaria Pak, makan siang"
Rupanya Tania agak jengah juga setiap kali ditelepon. Sebab ini telepon yang ketiga dari ibunya. Dia protes," Ibu ngapain sih telepon teruss, Tania bukan anak SD lagi bu!"
Nah setelah pulang dari DM. Seisi rumah dibuat heboh."Cantikkan bu penampilanku?" ujarnya mengharap pujian dari orangtuanya. "Iya, iya tambah manis tuh" kata ibunya. Kakaknya,Bachtiar "no comment!" Atau aku yang nggak dengar komentarnya.
Yang jelas dia ikut sibuk memotret dengan Lumix Panasonic, penampilan baru Tania berambut lurus. Jepret jepret. Ibunya juga ikut diminta untuk memotretnya. Aku juga kebagian. Selebihnya dia terus berpose di depan cermin sambil tangan kanannya memegang kamera pocket digital itu. Sinar blitz kamera berkilauan saling bersambaran.
"Sudah, sudah motretnya," kataku.
"Ah bapak, biarin dong aku terus motret. Mumpung masih lurus nih. Besok sudah kembali normal," protesnya.
Semalaman dia tidur gelisah. Kenapa? Dia bingung mengatur posisi kepalanya. Takut-takut kalau rambutnya jadi cepat kriting lagi.
Bagaimana dengan Chacha dan Yaya? Tania bilang, "ya dikriting dong rambut mereka". "Jadi cantik lho bu penampilannya Chacha dan Yaya."
Oh beginilah hidup, pikirku. Manusia pada dasarnya ingin tampil istimewa. Bosan dengan yang itu-itu saja. Apalagi mahkluk yang berjenis perempuan. Selalu ingin tampil cantik di setiap kesempatan. Yang kriting ingin lurus. Yang lurus ingin kriting.
"Bu, aku di smoothing ya bu?" pinta Tania. Apalagi tuh? Rupanya kalau dismoothing lurusnya rambut bisa berbulan-bulan. Yang sekarang ini proses lurusnya rambut Tania hanya di catok. Dan tidak awet, paling hanya seharian.
"Ngapain sih, pake di smoothing segala, alamiah sajalah" kata ibunya.
"Syukuri apa yang diberikan Allah. Tania itu memang cocoknya rambut kriting," hibur ibunya.
"Aach Ibu....khan Tania mau tampil beda Bu..!"
Selasa, Juni 30, 2009
Apa hikmah dibalik kematian michael jackson?
Michael Jackson meninggalkan alam fana/dunia ini, hari kamis,25 juni 2009, pukul 2.26pm waktu setempat di rumah sewaannya di kota Los Angeles. Karena gagal jantung. Dugaannya terlalu banyak mengkonsumsi obat penenang(?). Tapi ada juga yang bilang dia terlalu bersemangat dalam latihan untuk mempersiapkan tour dunia yang bertema "THIS IS IT"(sehingga jantungnya ngos-ngosan). Tour tersebut akan diawali di Inggris tgl. 13 Juli 2009.
Sayang pertunjukan tidak bisa terwujud karena dia keburu jumpa dengan malaikatul maut.
Banyak hal bisa kita ambil hikmahnya dari kematian Michael Jackson di usianya yang ke-50 tahun ini. Dia dilahirkan 29 Agustus 1958.
Hikmah yang bisa kita ambil, diantaranya; PERTAMA: bahwa kita harus jadi semakin sadar bahwa kesuksesan duniawi tidak berlangsung lama. Paling lama 10 - 15 tahun.
Kalau mas Jacko suksesnya dinikmati antara tahun 1980-1995. Hits-nya Beat it, Billie Jean, Thriller, Black or White. Dia menciptakan gerak moonwalk. Dan dijuluki THE KING OF POP. Apa julukan anda?
Jadi kumpulkan bekal sebanyak mungkin untuk kepulangan kita ke kampung akhirat.
Jangan dunia melulu yang dipikirin. Emang lu siape?
Lalu KEDUA; dalam hidup yang pendek ini kita harus punya sesuatu yang bisa dikenang lama. Jadi lihat diri kita, apa talenta kita? Temukan dan kembangkan semaksimal mungkin! Manusia mati meninggalkan nama. Contoh Nabi Muhammad Saw. walaupun meninggal sudah ribuan tahun lalu. Namanya tetap bersemayam di hati kaum muslimin.
KETIGA, obat penenang itu sesungguhnya nggak bikin hati tenang. Bukankah dalam Al Quran sudah ditegaskan bahwa yang membuat hati tenteram itu, ya dengan banyak berzikir, berzikir dan berzikir. Banyak2 ingat kepada sang pencipta, Allah Swt.
KEEMPAT, Jangan berbuat asusila nanti kita akan tercela.(Jacko terlibat child sexsual abuse th.1993)
KELIMA, jangan bersikap semena-mena kepada anak kita. Main pukul, mudah mencela dan memakinya. Hargai anak kita, bukankah anak adalah titipan Ilahi?
Kasihan Jacko. Dia ketika kecil, sering mendapat pukulan dan celaan dari ayahnya. Tapi ternyata... justru dia yang mengangkat nama keluarga Jackson.
KEENAM, berdoa kepada Allah Swt. agar kita meninggal dalam keadaan khusnul khotimah. Dalam iman dan islam. Caranya jangan tinggalkan ibadah (shalat, sedekah dll.)
Selamat jalan mas Jacko!
Kamis, Mei 21, 2009
Sudah empat puluh tujuh tahun.
Hari ini tgl 21 Mei 2009 tepat usiaku empat puluh tujuh tahun. Dari data kelahiran yang pernah aku lihat dan sekarang entah kemana itu surat, aku dilahirkan di sebuah klinik di daerah Mayestik, hari senin menjelang subuh.
Jadi kalau masih ada umur panjang, insya Allah tiga tahun lagi sudah kepala lima? Wow ternyata menjadi tua itu nggak lama yaaa. Itu kata saya. Tapi kalau ditanyakan kepada anak sma, seusia anakku yang baru tujuh belas tahun; jawabnya," uih lama lah pak!"
Tak tahu masih berapa lama umur yang tersisa untukku. Aku musti bersyukur kepada Allah Yang Maha Kuasa.
Hatiku berkata begini," Ayo coba renungkan dan pikirkan apa yang sudah kau kerjakan untuk dirimu, keluargamu, keluarga besarmu dan keluarga dari pihak istrimu, tetanggamu dilingkungan Rt, Rw, Kelurahan, dan bangsamu? "
Dan yang terpenting dari semua itu adalah sudahkah kau menjadi orang yang bertaqwa kepada Allah? Sudahkah ibadahmu selama ini baik dan benar? Berapa banyak dosa yang sudah kau perbuat? Dan berapa banyak kebaikan yang mendatangkan pahala yang sudah kau lakukan?
Bagaimana dengan perintahNya, sudahkah kau kerjakan dengan ikhlas dan tu'maninah?
Lalu bagaimana pula dengan semua laranganNya, apakah semuanya bisa kau tinggalkan atau hanya sekian persen yang kau tinggalkan; namun lebih banyak yang kau langgar?
Ya Allah, Lapangkanlah kubur kedua orangtuaku, terimalah segala amal ibadahnya. Luaskan rezeki hamba ya Allah. Agar hamba lebih banyak lagi bisa beramal shaleh.
Tersungkur hamba dihadapanMu ya Allah. Hamba memohon ampun kepadaMu ya Robbi, ampunilah dosaku dan dosa kedua orangtuaku. Juga dosa saudara2ku seiman.
Berilah hamba petunjukMu agar tahu mana jalan lurus menuju surgaMu. Karuniakan kepadaku kekuatan untuk melawan kemalasan, kebodohan, kikir, dan iri. Amin ya Robbal alamin.
Semoga apa yang menjadi cita-citaku selama ini segera terwujud atas ridhoMu ya Allah.
Minggu, Mei 17, 2009
Jangan Tunggu Esok, Kalau Bisa Sekarang!
Bayangkan, kalau aku renung-renungkan menunda itu banyak ruginya ketimbang untungnya.
.
Contoh ini, gara2 aku menunda menulis. Menunggu datangnya ilham, eh nggak tahunya sudah hampir 3 bulan blogku nggak aku update.
.
Maunya sih dikonsep dulu di komputer baru ditampilkan diblogspot ini.
Ah nyatanya nggak jadi2 juga tulisannya. Makanya mulai sekarang, kalau aku ingin menulis
aku tulis sajalah di blogspot ini.
Lalu mengeditnya belakangan. Yang penting nih ide nggak keburu beku di otakku atau hilang.
.
Terbukti menunda kebaikan itu jelek.
Bos di kantor pantas senewen kalau aku menunda barang sebentar sebuah tugas yang bisa diselesaikan dengan segera.
.
Dia bilang menunda pekerjaan akan berakibat tagihan terlambat dibayar, dan ujung-ujungnya gajian telat!
O, begitulah dunia kerja. Cepat, cepat dan harus cepat.
Tapi kalau urusan mendisain disuruh cepat-cepat memangnya bikin telur ceplok.
.
Kesimpulannya memang irama kehidupan ya seperti itu jika bisa cepat mengapa dibikin lambat.
.
Yuk kerja cepat, menulis kilat.
Sudahlah urusan ide biar mengalir sendiri sesuai dengan gerakan jemari menari menekan tuts di keyboard komputer.
Yang penting jangan tunggu esok, kalau bisa sekarang!
Sabtu, Februari 07, 2009
Filter Suara hati
Tapi kalau Cahaya Ilahi tidak menyinari hati. Hufh, rasa was-was, ragu-ragu dan cemas terkadang suka menyergap hatiku. Heran juga. Tidak ada masalah, kok hati tiba-tiba punya perasaan seperti itu.
Aku telpon sahabat karibku, kukabarkan perasaan hati ini. Jawabnya cespleng (ampuh)! Kata sahabatku, "Pokoknya ingat Allah, mohonlah pertolongan kepada Allah Swt."
Aku jadi sadar. Mungkin saja salatku berarti belum begitu khusuk ya? Dan bukankah Allah sudah mengatakan dalam ayat 28 surah Ar Raad/13: (yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.
Sesudah membaca ayat tadi dan kemudian berzikir. Iman akan menjadi semakin kokoh. Hati jadi tidak gampang goyah. Terombang-ambing di antara kebimbangan. Galau dan gundah jadi sirna.
Wahai teman, yuuk kita perbanyak ingat Allah dengan sering berzikir. Bukankah salat juga dipenuhi oleh bacaan zikir. Makanya rajin salat lima waktu. Namun kalau sudah salat, hati belum juga tenang, bagaimana? O, berarti salatnya belum serius alias kurang khusuk. Kalau salatnya bagus, akan timbul perasaan maknyes (sejuk) di hati ini.
Akibat salat yang khusuk plus banyak melakukan amal sholeh lainnya. Nanti kita seakan-akan punya filter atau saringan batin yang sangat halus sekali. Sehingga kalau mau berbuat sesuatu, radar suara hati kita akan mengirimkan sinyal berupa bisikan halus yang insya Allah, akan menyelamatkan kita.
Dan filter suara hati itu tergantung dari tingkat keimanan kita.
Ditingkat yang paling dasar bisikannya bisa berupa; "Allah melihat atau tidak?" Nah ini pertanyaan orang awam yang imannya standar. Orang kafir nggak mungkin di hatinya timbul pertanyaan semacam ini. Lha percaya tuhan aja tidak. Makanya ketika orang beriman berbuat sesuatu yang dilarang Allah, konon disaat itu dia sedang lemah imannya. Wallahu alam.
Kemudian setelah lolos dari pertanyaan pertama. Muncul pertanyaan dalam hati yang kedua;
"Allah suka atau tidak?" Kalau tidak suka ya hentikan segera!
Dan kalau pertanyaan itu belum mampu menghentikan niat kita untuk berbuat jelek. Atau kita tetap malas untuk melakukan amal saleh. Selanjutnya suara hati akan langsung mengirimkan sinyal pertanyaan yang paling dahsyat. Yakni; "Allah ridho atau murka nih, dengan perbuatan saya ini?"
Kalau jawabnya terdengar lembut "Allah ridho dengan perbuatanmu" yaa take action now, jangan ditunda! Tapi kalau jawabannya terdengar keras"perbuatanmu ini akan mendatangkan murkanya Allah!" Nah segera tinggalkan jauh-jauh. Jangan sentuh. Apalagi mencobanya. Oke?
Semoga Allah Swt senantiasa membimbing kita agar teruss tetap berada di jalan yang diridai-Nya. Aamiin
Wassalam,
sangPenging@T
Kamis, Januari 22, 2009
Obama dilantik, tentara Israel ditarik
Jumat, Januari 16, 2009
Oh Saudaraku, Bangsa Palestina
Ya Allah semoga Engkau berikan kekuatan bagi bangsa Palestina. Dan para syuhada mendapat tempat yang mulia di sisi-Mu.
Hari ini kalau tidak salah sudah memasuki hari ke-20, Israel melakukan tindakan agresi militer ke jalur gaza.
Rabu, Januari 14, 2009
Banjir Lagi, Bajiiiirrr
Karena rumahku belum ditinggikan banjir rajin menyambangi rumahku. Maklum untuk ngurug butuh duit nggak sedikit.
Yaa nikmati saja... wong hujan itu karunia Allah. Hanya ulah manusia banjir bisa terjadi. Dataran rendah dibikin rumah. Saluran air nggak berfungsi maksimal. Akibatnya banjir.
Hari ini selasa tanggal 14 Januari 2009 air menggenangi rumah setinggi 23 cm. Hanya lantai kamar yang tidak tersentuh, karena sudah aku tinggikan 50cm
Tadi pagi sehabis shalat subuh, aku beranjak ke teras. Hujan turun deras. Udara terasa sejuk nyaris dingin. Melihat jutaan butiran air turun dari langit, disinari lampu jingga di tepi jalan di depan rumah sungguh mengasyikkan. Tak henti-hentinya aku memuji Allah Swt atas kenikmatan yang aku alami pagi itu di teras depan rumah. Kaki yang terendam air sejak tadi tak aku rasakan.
Semoga hujan tidak turun lama dan segera berhenti agar banjir bisa surut.
Tentu saja harapan yang sia-sia.
Terima kasih Allah, Engkau turunkan hujan, karena musim panas berkepanjangan sungguh tak kami mau.
Rabu, Januari 07, 2009
Sambut Tahun Baru Hijriah 1430H dan Tahun 2009
Sepertinya yang gratis di dunia ini hanya udara dan air sungai atau laut. Selebihnya kita musti bayar. Ah nggak tuh tadi siang aku makan sate dan sop kambing gratis, mungkin begitu kata anda. Tapi sesungguhnya tetap saja bayar. Ya yang mbayarin teman Anda itu. Ah saya tidur di rumah gratis. Ah masak? Listrik, AC, lampu, kipas angin, mosok anda nggak bayar. Mana yang gratis? Kalau gitu tidur di bawah kolong jembatan dong. Gratis kan? betul, asal anda nggak jumpa dengan preman yang menguasai kolong jembatan itu.
Ah kok jadi mempersoalkan perihal gratis.
Tahun baru, yang jelas harus kita sambut dengan semangat baru. walau umur kian menipis tapi jangan patah semangat. Terus kejar dan raih pahala sebanyak-banyaknya. Kumpulin amal sholeh mumpung masih hidup. Nggak usah mikirin orang mau bilang apa tentang kita. Yang penting nggak bikin susah orang.
Hijriah atau hijrah artinya berpindah, bergerak. Yaa kita harus terus bergerak untuk meraih prestasi. Ngomong-ngomong prestasiku apa yaa yang bisa dibanggakan, belakangan ini? Uuh nggak ada tuh atau belum ada tuh.
Yang kuingat aku pernah menyandang juara 2 penulisan ilmiah populer beberapa tahun yang lalu, kalau nggak salah sekitar tahun 1995. Lombanya diselenggarakan oleh majalah kesehatan PANASEA. (masih terbit nggak ya majalah itu sekarang?) Kemudian juara hiburan lomba kreasi 001 Indosat. Kayaknya baru itu tuh yang bisa ditonjolkan. selebihnya biasa-biasaaaa sajaaa.
Ayo jangan patah arang, putus asa, mutung. Gapai prestasi apa yang bisa kau gapai tahun ini!
Semoga di tahun ini kita semakin semangat beribadah, shalat 5 waktu terus dijalankan penuh keikhlasan, baca Qur'an ditingkatkan minimal 1 ain, kalau sanggup 2 halaman atau lebih, atau 1 hari 1 juz itu lebih bagus. Jangan rajin baca koran dan Qur'an ditinggalkan. Bisa berabe!
Sekali lagi selamat tahun baru 2009 dan 1430H.