Tak ada kata
yang terucap
di ruang gelap
ini
.
Seribu buku
yang kau punya
bisa bicara apa?
tanyanya
.
Aku diam seribu bahasa
di ruang tak berwarna
tanpa cahaya
.
Sulit juga aku menjawab pertanyaanmu
aku tak hendak membela diri
biar kutelan sendiri
sesal ini
.
Tak ada yang kusesali
membeli itu
niscaya ada manfaatnya
sebelum kiamat
Apabila Tuhan mengijinkan
.
Seribu kebaikan sudah
diberikannya padaku
tetapi rasa-rasanya baru satu
yang bisa kubalas
.
Terima kasih, istriku
.
----
Kalimati, 10 Nopember 2019
pukul 10.59
fajar sangPengingat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar